Kamis, 03 Mei 2018

INTERAKSI MANUSIA DAN KOMPUTER


SOAL DAN JAWAB

BAB XI
COMPUTER-SUPPORTED
COOPERATIVE WORK ((GROUPWARE)

1.      Apa yang di maksud dengan Computer - Supported Cooperative Work dan Groupware ?
Jawab :
Computer-Supported Cooperative Work (CSCW) adalah bidang studi yang berfokus pada perancangan dan evaluasi teknologi baru untuk mendukung kerja kelompok. Hasil dari CSCW adalah groupware. Sehingga groupware merupakan jenis software yang mendukung kerja kelompok (workgroup) yang terhubung ke jaringan dengan kebutuhan bekerja sama.

2.      Sebutkan kerangka kerja dan implementasi groupware!
Jawab :
Kerangka kerja yaitu :
·         Matriks waktu dan ruang
·         Shared informasi
·         Komunikasi dan kerja
·         Awareness (kesadaran)
Implementasi groupware yaitu
o   Umpan balik dan jeda dari jaringan
o   Arsitektur Groupware
o   Feedthrough dan Network Traffic
o   Graphical Toolkits
o   Robustness dan Skalabilitas
o   Skala dan pengujian

3.      Sebutkan bagian - bagian dari Computer - Supported Cooperative Work!
Jawab    :
·         Group ware tempat yang sama(colocated) dan waktu yang sama (synchronous)
·         Group ware tempat yang sama(colocated) dan waktu yang berbeda (asynchronous)
·         Group ware tempat yang beda(remote) dan waktu yang sama(synchronous)
·         Group ware tempat yang beda (remote)  dan waktu yang beda (asynchronous) 





BAB XII
VISUALISASI INFORMASI

1.       Apa yang anda ketahui tentang visualisasi informasi dalam interaksi manusia dan komputer?
Jawab :
Visualisasi informasi adalah suatu metode penggunaan komputer untuk menemukan metode terbaik dalam menampilkan data untuk mengingat informasi rekayasa dalam pembuatan gambar, diagram, grafik atau animasi untuk penampilan suatu informasi.

2.       Menurut anda Bagaimana penerapan visualisasi informasi pada bidang- bidang berikut :
·         Pendidikan (ilmu pengetahuan)
·         visualisasi disain produk
·         multimedia interaktif
jawab :
Pendidikan (ilmu pengetahuan)
·         Salah satu contoh penerapan dalam bidang pendidikan yaitu e-learning. Pendidikan yang berbasis Teknologi Informasi memberikan banyak manfaat, antara lain:
·         Tidak lagi tergantung pada ruang dan waktu. Artinya tidak ada halangan berarti untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar lintas daerah, bahkan lintas negara misalnya melalui e-learning.
·         Dengan adanya e-learning, pengajar dan siswa tidak lagi selalu harus bertatap muka dalam ruang kelas pada waktu bersamaan.
·         Tidak memerlukan biaya mahal. Seorang pelajar di daerah dapat belajar langsung dari pakarnya di pusat melalui fasilitas internet chatting atau mengakomodir suara dan bahkan gambar realtime.
·         Sekolah-sekolah dapat dengan mudah melakukan kerjasama yang saling menguntungkan.  Sekolah yang lebih maju dapat membantu sekolah yang belum maju sehingga dapat diupayakan adanya pemerataan mutu pendidikan.
visualisasi desain produk
Misalnya dalam pembuatan desain logo, desain spanduk, dll
multimedia interaktif utorial
Multimedia dengan cepat telah menjadi dasar pelatihan berbasiskan komputer, sebagai
contoh perusahan menyediakan tutorial yang interaktif bagi karyawan baru untuk mempelajari prosedur-prosedur di perusahaan.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TEMPAT WISATA SIVALENTA

MENIKMATI ALAM BUKAN BERARTI MENGOTORI ALAM